Saturday, May 14, 2011

PAMER mode ON


Diartikel kali ini, saya hanya mau menceritakan hal remeh temeh saja yang terjadi dihari itu. Hari itu seperti biasa jadwal kerumah mertua. dan saya menggunakan baju sifon oleh2 beliau liburan pulang kampung dr yogya. bajunya cantik sekali, secantik yang memakainya. wekekekee **narsis mode on**. karena bajunya itu model kemben, tidak mgkn saya pakai klo tidak menggunakan cardigan. xixiixixixi gini neh ajara misua tercinta., untuk tidak keluar rumah dengan baju terbuka.






Sepulang dari rumah mertua, saya melanjutkan bertemu dengan kakak perempuan dan ibu saya tercinta di Ambas kuningan. kebetulan hari itu adalah hari terakhir saya dijakarta. jadinya mau mencari Deep Fried Cooker. sudah ketemu sih, eeehhhh si mba penjual nawari saya alat pengikal rambut. yaaaaa saya menurut saja, walhasil krn alatnya maknyus, saya membelinya juga. n gilanya lg, akhirnya kakak dan anak perempuan saya juga ikutan di ikal rambutnya. kebayang gak sih, kita jadi kya abis keluar dr salon. padahal br saja keluar dari toko perlengkapan rumah tangga., wekekekekee....




Dihari itu saya juga mau pamer tas model terbaru keluaran wening butik. tas Parang dengan Cobra n Phyton leather. Itu parang saya harus ngubek-ngubek diyogya loohh. susah bgt cari dijakarta atau di online shop. kebetulan krn phyton leathernya banyak yg sisa, akhirnya saya buat wedges deh. huhuhuuu menyenangkan sekali punya tas dan wedges dengan Phyton Purple. huhuhuuu..... ngapain beli wedges pake ular palsu, klo bisa design sndr dengan ular asli?? wehehehehehe..... what a lucky me ^___^






--Bag & Sandal with real Phyton Leather--

INACRAFT 2011

Holiday 2011 ini, selain ada urusan penting yang harus saya urus, saya juga harus mengurusi Wening Butik yang mengikuti acara Inacraft 2011 di gedung JCC. menyenangkan sekali. dari loading barang, menata tempat nya, dan yang pasti pas acaranya berlangsungpun juga sangat menyenangkan. biasanya saya hanyalan tamu di acara tersebut. tapi kali ini saya menjadi peserta. dan setiap hari, saya jadi bisa show off deh. hehehheee NARSIS teteplah.





Diartikel ini saya mau 'sedikit' PAMER apa yang saya gunakan waktu jaga toko di Inacraft. xixixixxx.....::




Dipicture ini saya menggunakan kebaya enchim yang ibu belikan waktu kamu plesiran ke yogyakarta. masih cantik karena saya jaga dengan baik. dihari itu saya menggunakan Jarik Lasem Kawung merah lengkap dengan selendangnya. huhuhuu.... sukaaaa sekali. susahnya setengah mati mencari batik tersebut. makanya waktu memakainya saya bahagia sekali.



Dipicture yang ini, saya menggunakan kaftan sifon berwarna ungu dan di payet silver. kebetulan hari itu saya bisa matching dengan tas yang kebetulan baru saja jadi. tas lasem ungu dengan phyton kuning itu membuat gaya saya makin asyik. wekekekee.... (norak mode on). Baju itu banyak sekali yang menyukainya loohh. sampai berkali2 org mendatangi saya dan menanyakan boleh dibeli atau tidak. ya tentu tidaklah. secara saya sndr juga menggilainya. hehehee...


Dipicture selanjutnya saya menggunakan kebaya enchim putih lagi dengan bordir ungu. kebaya ini adalah kebaya jadul sekali. kebaya kebanggaan semasa gadis dulu. alhamdulillah krn terjaga dengan baik, kebaya msh bisa digunakan hingga sekarang. hari itu saya ingin tampil sesimple mungkin. saya padupadankan dengan celana jeans saja...



Yup blogger, artikel kali ini hanyalah tetang outfit yang saya gunakan waktu jualan tas kemaren di JCC. namanya juga Juragan Norak. jadinya anytime anywhere ya harus narsis gitu looh...



Hidup Narsis...


Met In-Law



Puuuuaaaasssss sekali. itu yang saya rasakan sepulang dr liburan kali ini. banyak sekali batik bag yang bisa saya buat selama holiday kemaren. hihihihi... ini adalah salah satu batik bag yang saya design. entah kenapa, saya tergila gila dengan Phyton Leather. terutama yang berwarna meraahh... haaahhh membara sekali rasanya.



Ini adalah salah satu gaya saya waktu berkunjung kerumah mertua di daerah Petukangan Utara. catatan untuk anda. disetiap anda mau bergaya, pilihlah salah satu, yang mana fashion anda yang mau ditonjolkan. contahnya di outfit kali ini, saya mau menonjolkan si Tas Batik Parang Rusak ini. dia sudah lux dengan sndrnya. jadinya saya tidak mau terlihat heboh dengan pakaian atau accessories lainnya.. Saya hanya menggunakan tank top hitam polos dan celana boots cut. agar terlihat lbh menonjol dan matching, saya menggunakan Wedges berwarna merah.


Kita happy, bertemu In-Law pun jadi acara yang menyenangkan ^___^



Selandang Batik dan Tas Batik

Hallooo blogger.



lama tak jumpa yah. saya baru saja liburan kejakarta untuk 2 bulan lamanya. seneeeng bgt. Biasanya setiap mudik kejakarta, saya pasti sibuk membuat Kebaya. tapi tahun ini saya sibuk membuat Tas Batik yang sudah saya tunggu2. kan kemarin2 itu saya klo ada ide cuma bisa memberi tahu kakak saya, tas model ini bagus dengan batik ini dan ular yg ini bagus pakebatik yg warna itu. jadinya pas holiday kemarin, saya terjun langsung untuk mendesign nya.




Ini adalah salah satu tas batik yang simple dan banyak digemari para pecinta batik. tas ini diambil dr model Louis Vuitton type Neverfull. size nya yang besar sangat menyenangkan dipakai klo kita mau bepergian jauh. bisa bawa segala macam perlengkapan wanita. dari tas kecil make up, dompet besar, kacamata, Ipad, kamera and jacket klo perlu.


Batiknya sudah saya pesan by online sebelum saya tiba dijakarta. tapi sudah membayangkan akan jadi seperti apa itu tas. jadinya pas sudah jadi, rasanya PUUAASSSS bgt. kebetulan krn kain ini milik pribadi dan tdk untuk dijual, setengah dr bahan tersebut saya buat syal batik. Rrrrrrrrr maknyus banget deh. selain matching antara tas dan syal, tentu membuat gaya kita terlihat santai dan chic.


Msh bnyk org2 yang bingung menggunakan tas batik. Saya sengaja membuat tas batik ini, untuk mba-mba yang blm siap menggunakan tas full batik. tas ini 60%nya menggunakan bahan Jeans dan diberi accessories batik dibagian tengah. biat membuat tas ini 'hidup', gagang tas dan list tas saya menggunakan cobra berwarna kuning kunyit.


Diartikel kali ini saya memberi contoh 2 foto dibeda occasion dan juga beda pakaian. foto yang pertama adalah waktu saya pergi coffee time bersama sahabat di Marche Grand Indonesia. santai saja. hanya menggunakan kaos Esprit jadul (saya membelinya waktu honeymoon dulu dan kembaran untuk para kakak). lalu dipadupadankan dengan jeans biru dongker. tidak lupa syal batik yg kembar dgn si tas itu sndr.


chic and simple





Difoto yang kedua adalah saat saya sedang bersantai dengan keluarga ke taman safari. saya menggunakan blouse panjang ala gipsi. kita itu tidak usah takut "tidak matching" setiap keluar rumah. saya pribadi santai saja dengan masalah per matchingan. gaya kita OK itu bukan krn kita matching atau tidak. melainkan krn kita PD alias percaya diri. dengan kita percaya diri, aura "maknyus" akan keluar dr diri kita dgn sendirinya. dan org yang meliat kita pun akan terkesima. hehehhee



Be Proud of Your Self